Jumat, 19 Desember 2008

Investasi Emas

by: Nofie Iman
Anda tentu paham bahwa pada saat krisis ekonomi sekarang ini, instrumen investasi "konvensional" seperti saham, obligasi, reksa dana, valuta asing, hingga properti amatlah berisiko. Banyak orang terjerumus dalam pilihan investasi sehingga nilai aset mereka jauh merosot.

Investor yang sukses adalah investor yang memilih secara tepat instrumen investasi unggulan, membeli dan menjualnya pada saat yang tepat. Dan kini adalah saat yang tepat bagi investasi emas! Investasi emas dan logam mulia secara umum bisa bersifat defensif—yaitu untuk melindungi Anda dari perekonomian yang memburuk seperti saat ini—maupun bersifat ofensif—yakni untuk mencari keuntungan tinggi melalui spekulasi.

Pemburukan ekonomi yang terjadi di banyak negara di dunia selain membawa dampak buruk juga membuka peluang bagi jenis investasi logam mulia. Buku ini ditulis dengan tujuan membantu Anda menangkap peluang tersebut. Paparannya bersifat praktis sehingga langsung bisa diterapkan oleh mereka yang awam sekalipun. Jadi, sebelum terlambat, amankan dan kembangkan aset Anda dengan investasi emas!


www.dinamikaebooks.com

0 komentar: