Sabtu, 31 Oktober 2009

Suamiku Seorang Badui

by: Marguerite van Geldermalsem
"Di mana kau tinggal?" tanya pria Badui itu. "Mengapa kau tidak tinggal denganku saja malam ini… di dalam guaku?" Laki-laki itu tampak antusias—dan kami memang mencari petualangan.

Begitulah awal cerita Marguerite van Geldermalsen, seorang perawat asal Selandia Baru, yang akhirnya menikah dengan Muhammad Abdallah Othman, seorang penjual suvenir dari Badui di kota kuno Petra Yordania. Marguerite dan seorang temannya melakukan perjalanan ke Timur Tengah. Ia bertemu dengan Muhammad yang karismatik, yang berhasil meyakinkannya kalau dirinya adalah laki-laki yang tepat untuk Marguerite. Ia tinggal dengan Muhammad di dalam gua yang dipahat dari batu merah di lereng bukit yang berusia dua ribu tahun, menjadi perawat untuk suku Badui yang menghuni tempat bersejarah itu, dan belajar untuk hidup seperti suku Badui: memasak dengan api, mengangkut air dengan keledai, dan meminum teh hitam yang manis.


www.mediabuku.com

0 komentar: