by: Donna Clayton
Lori Young sudah lama memendam cinta terhadap bosnya, Dr. Grey Thunder, dokter tampan berdarah Indian di kawasan reservasi Smoke Valley yang menjadi dambaan banyak wanita. Tetapi ia tidak berani mengungkapkan isi hatinya karena situasi rumit yang sedang ia hadapi. Lori sebenarnya sedang dalam pelarian dan bersembunyi dari kejaran mantan suaminya yang kejam. Ia bahkan sedang hamil muda.
Ketika memutuskan untuk menikah dengan Grey, Lori sangat menyadari itu lebih disebabkan alasan praktis dan tampaknya merupakan solusi tepat dalam memecahkan masalah kedua belah pihak. Grey membantu Lori mendapatkan status sebagai istri sehingga mantan suami Lori berhenti menguntitnya dan Lori membantu Grey mendapatkan status sebagai suami sehingga para wanita berhenti bersikap agresif terhadapnya.
Meski begitu, Lori selalu berharap suatu hari nanti cintanya kepada Grey akan terbalas sehingga pada akhirnya mereka menjalani kehidupan pernikahan berdasarkan cinta. Tetapi saat mantan suami Lori muncul dan membeberkan semua rahasia masa lalunya, termasuk asal-usulnya yang sangat hina dan memalukan, Lori tahu harapannya untuk mendapatkan kehidupan yang bahagia bersama Grey musnah sudah....
Ketika memutuskan untuk menikah dengan Grey, Lori sangat menyadari itu lebih disebabkan alasan praktis dan tampaknya merupakan solusi tepat dalam memecahkan masalah kedua belah pihak. Grey membantu Lori mendapatkan status sebagai istri sehingga mantan suami Lori berhenti menguntitnya dan Lori membantu Grey mendapatkan status sebagai suami sehingga para wanita berhenti bersikap agresif terhadapnya.
Meski begitu, Lori selalu berharap suatu hari nanti cintanya kepada Grey akan terbalas sehingga pada akhirnya mereka menjalani kehidupan pernikahan berdasarkan cinta. Tetapi saat mantan suami Lori muncul dan membeberkan semua rahasia masa lalunya, termasuk asal-usulnya yang sangat hina dan memalukan, Lori tahu harapannya untuk mendapatkan kehidupan yang bahagia bersama Grey musnah sudah....
www.dinamikaebooks.com
0 komentar:
Posting Komentar