Senin, 20 April 2009

Dari Soekarno sampai SBY Intrik dan Lobi Politik Para Penguasa

by: Prof Dr Tjipta Lesmana, M.A.
Dengan gaya bahasa yang lugas, tajam, dan kaya akan data, berdasarkan wawancara mendalam dengan lebih dari 20 informan, Prof. Dr. Tjipta berhasil mengungkap sisi lain dari berbagai peristiwa penting di tanah air, seperti ketakutan Soekarno akan jarum suntik, pemberedelan media pasca Malari 1974, tragedi 27 Juli 1996, dendam Soeharto pada Habibie, upaya mencopot Panglima TNI, impeachment terhadap Gus Dur, dendam Megawati pada SBY. Dan masih banyak hal lain yang selama ini belum banyak diketahui oleh publik.

Dari berbagai informasi yang berhasil direkam oleh penulis, kita sungguh bisa belajar banyak, bukan hanya soal watak dan kepemimpinan, tapi juga soal gaya komunikasi seperti apa yang perlu kita kembangkan sebagai pemimpin. Cara-cara berkomunikasi kita akan sangat mempengaruhi reaksi publik: bisa membuat kita disegani dan dihormati atau sebaliknya dicaci maki dan dimusuhi.

Yang jelas, buku ini tidak hanya menyuguhkan hal-hal baru yang menarik dan menggelitik, tapi juga akan membuat kita tersenyum kecut, tertawa geli, setengah tidak percaya, mengangguk-angguk setuju... atau berefelksi diri mengenai cara kita sendiri dalam berkomunikasi.


www.dinamikaebooks.com

0 komentar: