Senin, 20 April 2009

Manchester United: Optimisme, Tragedi & Kejayaan

by: Yasser Arafat, Ary Wirawandan
Lebih dari satu abad, Manchester United mampu bertahan dan menjaga tradisi sejarah besar. Manchester United yang awal berdirinya hanya sekumpulan pekerja depot kereta api yang gemar bermain bola, sekarang menjadi klub terkaya dan paling digandrungi di seantero dunia. Sebuah klub sepakbola yang dalam perjalanannya penuh gejolak. Hampir bangkrut di awal 1900an dan terpuruk di divisi ketiga musim 1933/34. Manchester United menjadi simbol klub profesional yang mampu menghimpun kekuatan untuk bangkit.
 
Walaupun dunia sepakbola terdiam kala terjadi tragedi Munich, Manchester United menjawab tantangan dengan menjadi juara Eropa sepuluh tahun kemudian. Kejayaan era Sir Alex Ferguson yang belum memiliki akhir cerita dan Sir Alex membuat Manchester United semakin populer. Manchester United memiliki fans kurang lebih 5 % dari seluruh manusia di bumi.
 
Buku ini didedikasi untuk fans Manchester United dan apresiasi tinggi untuk Manchester United sebagai sebuah klub dengan prestasi tinggi pula. Buku ini merupakan bukti sejarah panjang Manchester United yang pantas dan layak untuk diabadikan.


www.dinamikaebooks.com

0 komentar: